
Memeriahkan HUT yang ke 114, Pemerintah Kabupaten Jombang mengadakan serangkaian kegiatan bertajuk Jombang Fest yang akan berlangsung selama 10 hari penuh, mulai 14 – 23 Oktober mendatang. Dalam serangkaian Jombang Fest 2024, terdapat acara GPIJ atau Gelar Potensi Investasi Kab. Jombang dimana RSUD Ploso mengadakan serangkaian pelayanan gratis diantaranya cek GDA, Tekanan Darah, Asam Urat, Totok Saraf, Akupunktur, Pijat Bayi, Dan Konsultasi Dengan Dokter Umum Juga Dokter Spesialis Anak.
Acara GPIJ juga berlangsung dengan meriah dengan adanya pembagian balon secara gratis di stand RSUD Ploso Jombang dan juga pembagian susu dan snack gratis dari ahli gizi RSUD Ploso guna sebagai upaya pencegahan stunting sesuai dengan tema yang diusung pada Jombang Fest 2024.
Dalam pelayanan gratis di GPIJ, hal yang menjadi primadona di Stand RSUD Ploso adalah pijat bayi atau baby massage yang belum pernah masuk dalam serangkaian pelayanan gratis pada acara GPIJ tahun-tahun sebelumnya. “layanan pijat bayi merupakan bagian dari poli yankestrad (pelayanan Kesehatan Tradisional) dimana kita mengandalkan ahli dalam bidangnya sehingga yang melaksanakan pijat bayi ini merupakan bidan yang sudah tersertifikasi dengan pijat bayi atau baby massage” tanggap drg. Jerry Saifudin selaku Kepala Bidang Humas dan Protokoler RSUD Ploso Jombang. Uniknya, semua bayi dan balita yang mendapatkan baby massage tidak menangis sama sekali, bahkan cenderung nyaman dengan pijatan yang dilakukan oleh bidan.

Berkat layanan unggulan yang disediakan oleh RSUD Ploso, setidaknya sebanyak 451 pasien dapat dilayani secara gratis mulai dari hari pertama sampai hari ketiga. Sehingga membuat RSUD Ploso meraih juara 2 sebagai Stand terbaik pada gelaran GPIJ 2024. Selaku Kepala Bidang Humas dan Protokoler, drg. Jerry Saifudin berharap bahwa layanan yang disediakan dapat beremanfaat bagi Masyarakat luas, juga dapat menambah pengetahuan masyarakat bahwa ada layanan pijat bayi yang terintegrasi melalui Poli Yankestrad (Pelayanan Kesehatan Tradisional) di RSUD Ploso. 17/10/24-dsk